24 Januari 2024 | Kegiatan Statistik
Jepara, 24 Januari 2024 - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Jepara mengadakan pelatihan petugas untuk Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) yang akan dilaksanakan pada bulan Februari 2024. Pelatihan ini diikuti oleh 7 pencacah dan 3 pengawas yang akan terlibat aktif dalam pendataan di wilayah Jepara.
Jadwal pelaksanaan pelatihan ini telah ditetapkan pada tanggal 22-24 Januari 2024. Pada tanggal 22-23 Januari 2024, pelatihan dilakukan secara daring melalui platform Zoom Meeting. Sedangkan pada tanggal 24 Januari 2024, kegiatan pelatihan dilanjutkan secara langsung di Aula BPS Kabupaten Jepara.
Perlu dicatat bahwa pendataan Sakernas Februari 2024 memiliki perbedaan signifikan dengan periode sebelumnya. Untuk kali ini, pendataan Sakernas akan dilakukan dengan menggunakan Moda CAPI (Computer-Assisted Personal Interview) di hampir seluruh wilayah Indonesia. Hanya di 19 kabupaten/kota di Papua, pendataan masih tetap menggunakan Moda PAPI (Paper and Pencil Interview).
Kabupaten Jepara termasuk dalam wilayah yang akan menggunakan Moda CAPI. Pendataan dengan Moda CAPI di wilayah dengan sinyal baik akan dilaksanakan menggunakan CAPI Online. Sedangkan di wilayah dengan sinyal buruk, pendataan akan dilakukan dengan CAPI Offline untuk memastikan kelancaran dan keakuratan proses pendataan.
Berita Terkait
Pelatihan Petugas Sakernas Februari 2020
Pelatihan Petugas Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Februari 2021
Pelatihan Petugas Sakernas Agustus 2021 BPS Kabupaten Jepara
Pelatihan Pendataan Potensi Desa (PODES) 2024
Simulasi Pelatihan Innas dan Briefing Admin Sakernas Februari 2021
Rapid Test Petugas SAKERNAS
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Jepara (Statistics Jepara)Jl. Ratu Kalinyamat Komplek Perkantoran 59419 Jepara
Telp/Faks (62-291) 591119
Mailbox : bps3320@bps.go.id
Tentang Kami