27 September 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya
Tanggal 26 September diperingati sebagai Hari
Statistik. Dalam rangka menyemarakkan hari bersejarah tersebut, BPS Kabupaten
Jepara melaksanakan rangkaian kegiatan mulai dari apel pagi, potong tumpeng
hingga lomba tenis meja. Pelaksanaan rangkaian kegiatan tersebut tidak hanya
diikuti oleh pegawai BPS, tetapi juga Dharma Wanita BPS Kabupaten Jepara.
Peringatan Hari Statistik Nasional Tahun 2021
mengusung tema Statistik Berkualitas untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh.
Dalam sambutan Kepala BPS RI yang dibacakan oleh pembina apel menyampaikan
bahwa adanya pandemic mendorong adanya FWS (flexible
work space) yang artinya pelaksanaan pekerjaan kantor dapat dilakukan
dimana saja. Ke depan, rutinitas pekerjaan akan berorientasi pada pencapaian
output.
Perayaan Hari
Statistik Nasional menjadi momentum bagi pegawai BPS untuk terus tumbuh menjadi
insan pembelajar. Semakin bangga melayani bangsa. Harapan terbesar adalah
keberadaan BPS semakin memberikan banyak manfaat bagi stakeholder.
Berita Terkait
Kolaborasi Statistik Menuju Indonesia Bangkit dan Tumbuh
Terus Melaju untuk Indonesia Maju
BPS Gencar Memperkuat Kapasitas Pembina Statistik Sektoral untuk Implementasi Satu Data Indonesia
Infrastruktur Statistik Untuk Kolaborasi Satu Data
Kinerja Terpadu untuk BPS Berkelas Dunia
Mari Bersama Berjuang untuk BPS Rumah Kita Tercinta
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Jepara (Statistics Jepara)Jl. Ratu Kalinyamat Komplek Perkantoran 59419 Jepara
Telp/Faks (62-291) 591119
Mailbox : bps3320@bps.go.id
Tentang Kami